30 April 2024

7 Sekolah di Kab. Paser Terima Adiwiyata, RSUD-PS Proper Biru & PT Kideco Emas

0

Tana Paser, BARABERITA.COM   Jum’at, 21/06/2019 Bupati Paser H. Drs. Yusriansyah Syarkawi, Kamis (20/6) turut hadir peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia tahun 2019 tingkat Provinsi Kaltim di Ruangan Pendopo Odah Etam Samarinda.

Bersama Walikota Balikpapan H. Rizal Effendi, S.E,  Wakil Walikota Bontang serta Wakil Bupati Berau, Bupati Yusriansyah mengikuti jalannya peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia bersama Gubernur Kaltim DR. Ir. H. Isran Noor, Msi.

Peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia dengan tema “Biru Langitku, Hijau Bumiku” ini, ditandai pemberian anugrah Adiwiyata kepada sekolah di wilayah Kaltim dan penyerahan anugra Proper daerah kepada perusahaan oleh Gubernur Isran Noor.

Yang patut di banggakan, dari ratusan sekolah dari 10 kabupaten/kota di Kaltim yang menerima Adiwiyata daerah, ada 7 sekolah di Kabupaten Paser sebagai penerima yang mampu menciptakan lingkungan sekolah yang bersih dan sehat serta menjalankan perilaku hidup sehat.
Ketujuh sekolah penerima anugrah dari Gubernur, masing-masing SMP Negeri 6 Tanah Grogot, SMP Negeri 11 Tanah Grogot, MTS Negeri 2 Muara Komam, MTS Negeri 3 Kuaro, MTS Negeri 4 Long Ikis, MTS Hubbul Wathon dan MAN IC Tanah Grogot.

Selain itu, penghargaan juga diterima ratusan perusahaan baik perkebunan maupun sector tambang dan kehutanan berupa penghargaan Proper Kinerja daerah dan termasuk RSUDaerah Panglima Sebaya (RSUD-PS) Tanah Grogot yang menerima proper kinerja warna biru serta PT Kideco yang menerima Proper daerang peringkat emas. (humas)

Laporan : Evan RS. Lintang

Loading

follow :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *