Polisi Bakal Periksa 8 ABG Korban Prostitusi Buru Pria WNA di Jaksel
Jakarta, Baraberita.com – Kamis, 12/10/2023 — Kepolisian saat ini masih mendalami kasus muncikari inisial JL yang menjual ABG ke Warga Negara Asing di Jakarta Selatan. Kepolisian pun akan memeriksa 8 orang korban ABG untuk dasar memburu WNA.
“Kami melakukan pendalaman dan akan memanggil beberapa orang saksi selaku korban juga untuk membuka penyidikan ini, sehingga pelaku dalam hal ini yang menjadi DPO inisial Niko yang merupakan teman main pihak korban bisa tertangkap,” jelas Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, AKBP Bintoro, Kamis (12/10/2023).
Kasat Reskrim mengungkapkan bahwa pihak kepolisian juga akan memanggil pihak apartemen tempat muncikari menjual para ABG kepada WNA tersebut. Diketahui, total 8 ABG sudah dijual muncikari kepada WNA sejak 2021 silam.
“Langkah-langkah yang akan kami lakukan selain kami melakukan pemeriksaan kepada saksi-saksi, kami juga akan memanggil pengurus apartemen tempat kejadian perkara tersebut terjadi,” jelas Kasat Reskrim.
Laporan : Liana Akoli