Dit Binmas Polda Kaltim Bersama Binmas Polresta Balikpapan Sambangi Ormas FKPM Kelurahan Sungainangka

Balikpapan – KALTIM – Baraberita.com – Rabu, 28 Agustus 2024, Bertempat di Aula Kelurahan Sungainangka telah dilaksanakan Pembinaan dan Supervisi terhadap Ormas (Organisasi Masyarakat) Forum Kemitraan Polisi Masyarakat (FKPM) Kelurahan Sungainangka, Kecamatan Balikpapan Selatan, Kota Balikpapan, Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim).
Penyampaian Bripka.Cecep Binmas Polres Balikpapan “Terimakasih atas kehadiran Bapak Bripka Erjad Tularno Dit Binmas Polda Kalimantan Timur, Bripka O.R. Siregar Binmas Polres Balikpapan, Bripka Priantono Bhabinkamtibmas Kelurahan Sungainangka, M.Ali Hasan Asy’ari Ketua FKPM dan Anggota-anggota FKPM. Dengan kegiatan Pembinaan dan Supervisi Organisasi Masyarakat diantaranya yaitu FKPM dan kami dari Binmas Polres Balikpapan mendampingi kegiatan Dit Binmas Polda Kalimantan Timur dan untuk mempersingkat waktu kami persilahkan Bapak Bripka Erjad Tularno “.
Sambutan Bripka Erjad Tularno “Terimakasih Kehadiran Binmas Polres Balikpapan, Bhabinkamtibmas, Ketua FKPM beserta anggotanya. Singkat saja kegiatan pembinaan atau supervisi organisasi masyarakat adalah menjalin silaturahmi, ingin tau kegiatan apa saja yang sudah dilakukan FKPM, dan menghimbau menjelang Pilkada, tetap terjaga Kamtibmas serta kondusif sampai selesai.pelaksaan pemilihan, ya itu saja yang saya sampaikan dan jika ada pertanyaan atau kendala selama di lapangan”.
Sambutan M.Ali Hasan Asy’ari Ketua FKPM, ” Mohon Izin Menyampaikan permohonan maaf dan pesan dari bapak Zainul Husni Suryadi, S.Sos, selaku Lurah Kelurahan Sungainangka sebagai pelindung tidak bisa hadir di tengah-tengah kita karena ada kegiatan lain yang sama pentingnya.
Sekilas kegiatan FKPM yang sudah berjalan diantaranya Pengamanan Hari Besar Keagamaan, Patroli dua Minggu sekali, berbagi takjil dan sosialisasi kamtibmas serta berbagi Jum’at berkah kepada perwakilan warga di setiap rukun tetangga.
Pada kesempatan hari ini pengurus FKPM yang menyempatkan hadir Indarwati bendahara, Yuyun Sekretaris, Anggota Ismanto, Sugeng, Lina, Freni, Rosita dan yang lain mohon izin tidak bisa hadir karna masih ada kegiatan.
Kami bersyukur dan terima kasih sudah dimonitoring baik dari Dit Binmas Polda Kalimantan Timur dan Binmas Polres Balikpapan.
Harapan kami pertama agar logo FKPM bisa satu bentuk, artinya dan sama seluruh Nusantara, kedua semoga Dit Bimas Polda Kalimantan Timur bisa memberikan atau memfasilitasi baik itu seragam, lampu lalulintas, jas hujan dan alat komunikasi sebagai penunjang dalam berkoordinasi, ketiga semoga apa yang kita harapkan berjalan dengan lancar serta dukungan dari Dit Binmas Kalimantan Timur”. Pungkas Ali
Kegiatan Supervisi ditutup oleh Bripka Cecep Binmas Polres Balikpapan intinya semoga yang diharapkan bisa didukung dan FKPM tidak pernah bosan selalu mengingatkan, mensosialisasikan, pentingnya menjaga keamanan ketertiban dilingkungan masyarakat. Tutup Bripka Cecep
Laporan : Rajasani