206 Personil Polresta Balikpapan Kawal Pengamanan Konser Musik Kaltim One Festival 2024 & Pelaksanaan Kampanye Akbar Paslon Cagub Kaltim No Urut 1 Isran – Hadi di BSCC Dome

Balikpapan – KALTIM – Baraberita.com – Sebanyak 206 Personil Polresta Balikpapan diturunkan kawal pengamanan konser musik Kaltim One Festival 2024 dan pelaksanaan kampanye akbar Paslon Cagub Kaltim No Urut 1 H. Isran Noor – H. Hadi Mulyadi di halaman gedung Bscc Dome Jalan Ruhui Rahayu Balikpapan.
Dalam rangka Pilkada kampanye pasangan calon (Paslon) pemilihan Gubernur (Pilgub) Kalimantan Timur (Kaltim) dan pasangan calon (Paslon) wakil Gubernur (Wagub) Kalimantan Timur (Kaltim), Jajaran Polresta Balikpapan beserta segenap unsur Satgas operasi OMP Kepolisian terpusat mantap Praja Mahakam 2024
Nomor : R/Renops/04/IX/OPS.1.1.1./2024 tanggal 21 September 2024 tentang Pengamanan Pemilihan Umum Kepala Daerah Kota Balikpapan Tahun 2024, oleh Kapolresta KBP Anton Firmanto, S.H., SIK., M.Si
Rencana Kegiatan Konser Musik Kaltim One Festival 2024 dan Pelaksanaan Kampanye Akbar Paslon Cagub Kaltim No Urut 1 Isran – Hadi.di halaman gedung Bssc Dome pada hari ( Sabtu 16 November 2024).
Adapun pelaksanaan apel pengamanan dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 16 November 2024 Pukul 09.30 WITA, telah digelar apel kesiapan pengamanan
lokasi Bssc Dome Balikpapan, yang dipimpin Kabag Ops Kompol Dede Kurniawan, SIK., M.H serta pejabat pengendali dan Satuan TNI serta Dishub, BPBD, Dinas Kesehatan Kota Balikpapan juga Satuan Internal penyelengara.
Paska pelaksanan apel pengamanan kesiapan kampanye dilanjutkan dengan Ploting personil pada lokasi kegiatan berlangsung, kehadiran personil pengamanan memberikan rasa asa aman terhadap pelaksanan kegiatan Selama berlangsung dengan lancar yang di mana kegiatan dihadiri para tim pendukung tim pemenangan serta warga masyarakat Kota Balikpapan.
Dengan keseluruhan personil gabungan yang akan melaksanakan pengamanan berlangsung dengan penuh semangat dan rasa tanggung jawab serta mengedepankan Harkamtibmas serta penuh humanis.
Selama pelaksanaan pengamanan kegiatan kampanye dengan konser artis ibu kota oleh Paslon Cagub Kaltim nomor 01 ( Isran – Hadi )berlangsung aman hingga kegiatan berakhir dengan Kondusif (Humas Polresta Balikpapan).
Laporan : Tanto Ribowo