19 Februari 2025

Berlangsung Sederhana, Irjend Johnny Eddizon Isir, Kapolda Papua Barat Hadiri Syukuran HUT Korps Brimob Polri ke 79

0
Gambar-WhatsApp-2024-11-14-pukul-22.27.53_992bf391-1024x682

Kota Sorong – PAPUA BARAT – Baraberita.com – Brigade Mobil (Brimob) Polri menjadi pasukan elite Kepolisian mempunyai tugas utama dalam menangani kasus kejahatan dengan intensitas tinggi, seperti Terorisme, Narkoba, serta kejahatan kekerasan lainnya, berulang tahun ke 79 tanggal 14 November 2024.

Batalyon B Pelopor Sorong mengadakan acara syukuran sederhana di Aula Vicaksana Laghawa pada Kamis kemarin (14/11/2024) yang dihadiri oleh Irjend Pol. Johnny Eddizon Isir, SIK., M.T.C.P. (Kapolda Papua Barat), Kombes Pol Budi Utomo, SIK (Dir Polairud Polda Papua Barat), Kombes Pol Happy Perdana Yudianto, SIK.. M.H (Kapolresta Sorong Kota), Kombes Pol Ary Purwanto, SIK., M.H. (Dir intelkam Polda Papua Barat, Kombes Pol Ahmad Nurman Ismail, SIK. (Komandan Resimen II Pelopor Pasbrimob III), Kombes Pol Syamsul Huda, SIK, S.H, M.Si (Kabid Propam Polda Papua Barat), Kombes Pol Ongki I. Gunawan, SIK (Kabid Humas Polda Papua Barat) dan para anggota Perwira, Bintara dan Tamtama Batalyon B Pelopor Sat Brimob Polda Papua Barat dan Personil Polda Papua Barat

Diawali pemotongan tumpeng dan diserakan kepada Anggota Batalyon B Pelopor Sat Brimob Polda Papua Barat yang tertua dan termuda yaitu Iptu Yusuf Syamsul dan Bharada Risky.

Dilanjutkan pembacaan sambutan Komandan Korps Brimob Polri oleh Kombes Pol Ahmad Nurman Ismail, SIK. (Komandan Resimen II Pelopor Pasbrimob III)

Pada akhir kegiatan dilaksanakan pembuatan video ucapan dan foto bersama Kapolda Papua Barat.

”Selamat Ulang Tahun Korps Brimob ke 79, Brimob Presisi Menuju Indonesia Maju ” Tutup Kapolresta Sorong Kota.

Laporan : Melkyanus Rearaja 

 

Loading

follow :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Error: Response status is not success.