Gubernur Kaltim DR. Ir. H. Isran Noor, M.Si, Hadiri MPA Ke IV Musyawarah Perwakilan Anggota Kerukunan Keluarga Kawanua (KKK)


Balikpapan – Kaltim, Baraberita.com – Sabtu, 06/08/2022 – Bertempat di Hotel Grand Senyiur Jalan ARS. Muhammad Kota Balikpapan Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) telah dilaksanakan Kegiatan Pembukaan MPA Ke IV (Musyawarah Perwakilan Anggota) Kerukunan Keluarga Kawanua (KKK) Kalimantan Timur dengan tema “Memperkokoh Persatuan dan Kesatuan Warga Kawanua Dalam Menopang IKN”
Nampak hadir dalam kegiatan tersebu sebagai berikut, Gubernur Provovinsi Kaltim, DR. Ir. H. Isran Noor, M.Si, Walikota Balikpapan, H. Rahmad Mas’ud. S.E., M.E, Kaban Kesbangpol Provinsi Kaltim, Drs. H. Sufian Agus. M.Si, Ketua Umum DPW KKK Kaltim, Inggrid Assa R. Sekretaris Umum DPW KKK Kaltim, Stenly M. Ketua Panitia DPD KKK Kota Balikpapan, Hj. Mella Dharmayanti, Ketua Dewan Masjid Kota Balikpapan, Ustads Drs. Solehuddin Siregar, Ketua DPC Petanesia Kota Balikpapan, Arif Sugiono, Sekretaris FKPB Balikpapan, Herlina Massalo, Para Ketua DPD KKK Kabupaten Kota se-Kaltim, Para Perserta Seminar Perwakilan Siswa SLTP se Kota Balikpapan

Susunan acara, sebagai berikut pertama Pembukaan, dilanjutkan dengan Do’a, kemudian hadirin dimohon untuk berdiri Menyanyikan Lagu Indonesia Raya, Hymne Balikpapan dan Mars Kawanua, lanjut Laporan Ketua Panitia, Sambutan-sambutan, serta Pemukulan Tetengkoren oleh Gubernur, Walikota dan Ketua Umum KKK, Materi Seminar tentang Narkoba dan Pemuda Menjaga Bingkai NKRI,
Laporan Ketua Panitia Pelaksana Kegiatan Hj. Mella Dharmayanti, “Pertama-tama kita panjatkan puji syukur kepada Allah SWT Tuhan Yang Maha Kasih, yang telah memberikan nikmat dan kesehatan sehingga kita dapat berkumpul bersama saat ini dalam rangka mengikuti Kegiatan Seminar dan MPA Ke IV DPW KKK Kaltim, Pada kesempatan ini ijinkan saya menyampaikan laporan pelaksanaan MPA Ke IV DPW KKK Kaltim, Kami pengurus DPD KKK Kota Balikpapan diberi kepercayaan untuk membantu menyelenggarakan Kegiatan MPA Ke IV KKK Kaltim di Kota Balikpapan,
Dalam rangkaian kegiatan MPA Ke IV DPW KKK Kaltim dengan tema Memperkokoh Persatuan dan Kesatuan Warga Kawanua Dalam Menopang IKN dengan Seminar Narkiba dan Pemuda Menjaga NKRI yang bertujuan guna pemantapan serta motivasi kepada generasi muda khususnya tetap berbangsa dan bernegara berdasarkan Pancasila sebagai pemersatu bangsa dan membangun ketahanan mental serta menolak dalam penggunaan narkoba,
Sehubungan dengan maksud seminar ini kami mengundang para pengurus Osis SLTP, Paguyuban dan Ormas yang ada di Kota Balikpapan dan adapun sumber pendananaan MPA Ke IV KKK Kaltim ini didapatkan dari semua pengurus DPW dan DPD KKK se Kaltim serta para sponsor komunitas yang ada di Balikpapan, Kami dari Panitia mengucapkan terima kasih kepada semua yang telah mendukung dalam kegiatan ini.”
Walikota Balikpapan, H. Rahmad Mas’ud, S.E., M.E, dalam inti sambutannya “Melalui kesempatan ini yang mana kota balikpapan dengan etnis yang luar biasa dan sangat hiterogen dari suku budaya hampir sekitar 120 paguyuban yang ada di kota balikpapan tentunya ini modal besar, Di momentum pada bulan Agustus 1945 tentunya dengan tema Memperkokoh Persatuan dan Kesatuan Warga Kawanua Dalam Menopang IKN tentunya kita selalu mengingatkan kepada anak-anak kita tentang arti pentingnya bulan agustus dimana tanggal 17 agustus 2022 dalam peringatan Bangsa kita, Memang benar kita tidak memberikan kontribusi terhadap perjuangan kemerdekaan RI karena kita belum lahir untuk adek-adek sekalian, tetapi dengan perjuangan para bangsa tentunya mari kita isi perjuangan ini dengan hal-hal yang positif, Dengan seminar ini saya mengharpakan sebagai penerus bangsa tentunya dituntut memberikan kontribusi untuk menjaga dan membangun bangsa kita ini, memperkokok persatuan dan kesatuan serta turut membangun bangsa kita khususnya kota Balikpapan, Ini merupakan tugas kita yang selalu mengingatkan anak-anak kita guna menjadi generasi penerus yang unggul dan tangguh
Ketua Umum DPW KKK Kaltim, Inggrid Assa R,inti sambutannya, “ Puji syukur pada Tuhan pada hari ini kita bisa melaksanakan MPA Ke IV DPW KKK Kaltim yang nantinya akan ada Seminar Narkoba dan Pemuda Menjaga Bingkai RI serta pemilihan Pengurus DPW KKK Kaltim masa periode 2021-2026, Terima kasih kepada semua para tamu undangam yang telah hadir dalam kegiatan ini, maka dengan ini kami bersama-sama para anak SLTP akan mengadakan seminar terkait Narkoba, Saya sebagai Ketua DPW KKK Kaltim mengucapkan banyak terima kasih kepada panitia yang mana telah sukses dalam mempersiapkan kegiatan ini dari awal sampai puncak pelaksanaannya.”
Sambutan Gubernur Provinsi Kalimantan Timur, H.Isran Noor, M.Si, sebagai berikut, “Atas nama Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur menyambut baik dan mengucapkan selamat atas dilaksankannya MPA Ke IV DPW KKK Kaltim periode 2021-2026
Dalam kegiatan ini yang mana akan dilakukan seminar Narkoba dan Pemuda Menjaga Bingkai NKRI, maka saya hanya berpesan kepada penerus bangsa bagi anak-anak kita saya harapkan dapat terus meningkatkan persatuan dan kesatuan kita serta dapat menolak segala kegiatan-kegiatan yang bersifat negatif
Dengan tema hari ini Memperkokoh Persatuan dan Kesatuan Warga Kawanua Dalam Menopang IKN, mari kita jaga rasa persaudaraan dan kesatuan kita sesama bangsa Indonesia walaupun kita berbeda suku atau etnis, tetap jaga kondusifitas kota balikpapan dimana nantinta kota balikpapan sebagai Penyangga Ibu Kota Negara Kesatuan Kita.”
Pelaksanaan kegiatan ini mengikuti protokol kesehatan Covid – 19, Pukul 10.00 wita kegiatan Pembukaan MPA IV berakhir dengan lancar dan aman, acara dilanjutkan dengan Seminar Narkoba dan Pemuda Menjaga Bingkai NKRI, Bahwa dalam kegiatan ini diharpakan agar para Pengurus DPW, DPD Keluarga Kerukunan Kawanua (KKK) dan Pelajar dapat menjaga Persatuan dan Kesatuan Bangsa Indonesia serta jauhi kegiatan-kegiatan yang bersifat negative.
Laporan : Oni BS.