17 Februari 2025

Kapolresta Gorontalo Kota, Kombespol Ade Permana Pimpin Sertijab 6 PJU

0
IMG-20230111-WA0032

Gorontalo Kota, Baraberita.com – Rabu, 11/01/2022 –  Polresta Gorontalo Kota menggelar Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) 6 Pejabat Utama di halaman Mapolresta Gorontalo Kota,Rabu (11/01/2023).

Keenam pejabat baru itu adalah Kabag Ops, Kasat Reskrim, Kasat Intelkam, Kasat Narkoba, Kasat Lantas dan Kasat Samapta.

Upacara Sertijab dipimpin oleh Kapolresta Gorontalo Kota Kombespol Dr. Ade Permana, SIK., M.H dengan ditandai dengan pembacaan sumpah janji, penandatanganan berita acara serah terima jabatan dan pakta integritas.

Menurut KBP Ade Permana, mutasi jabatan adalah hal biasa di lingkungan Polri untuk memberikan penyegaran bagi pelaksana tugas pembinaan karir personel.

”Ini juga sebagai bentuk investasi yang sangat penting karena berfungsi sebagai indikator bagi kesiapan sumber daya manusia dalam menjaga dan memelihara mata rantai kesinambungan regenerasi kepemimpinan di lingkungan Polri,” ujar KBP Ade

Kapolresta Gorontalo Kota juga menyampaikan pesan, jabatan apapun yang diemban Polri tetap sama yaitu pemeliharaan kamtibmas, penegak hukum, pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.

Adapun pejabat Polresta Gorontalo yang dirotasi yaitu, Kabag Ops dari Kompol Ryan Dodo Hutagalung, S.H., SIK., M.H kepada Kompol Suharjo yang semula menjabat Kabag Ops Polres Gorut

Selanjutnya Kasat Reskrim dijabat oleh Kompol Leonardo Widharta, SIK yang sebelumnya di jabat oleh Iptu Nauval Seno, STK., SIK

Selanjutnya, Kasat Intelkam yang sebelumnya dijabat oleh Iptu Lufti Oktriyanda, STK., SIK dijabat oleh Kompol Noldy Djabrin Pobi, S.H.

Untuk Kasat Narkoba yang sebelumnya dijabat oleh Iptu Mahyudin Popoy, S.H,  dijabat oleh AKP Cecep Ibnu Ahmadi, S.H,. SIK

Selanjutnya Kasat Lantas dijabat oleh AKP Supomo, S.H menggantikan Iptu Belly Rizaldi Nata Indra, S.Trk

Pejabat terakhir adalah kasat Samapta yang semula dijabat oleh Iptu Handono Chridbudiarto, S.Sos, selanjutnya dijabat oleh AKP Ondang Zakaria.

Dalam kesempatan itu, KBP Ade Permana juga berpesan kepada pejabat baru untuk segera menyesuaikan diri dengan lingkungan tugas yang baru, termasuk dengan tokoh-tokoh masyarakat.

”Jalin komunikasi dengan masyarakat sebaik-baiknya, tunjukkan profesionalisme dengan demikian kepercayaan masyarakat dengan Polri akan semakin meningkat,”tutup Kapolresta.

Laporan : Stevani Syawal 

Loading

follow :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *