11 November 2024

PESERTA LATPRA OPS MANTABRATA 2018 TERIMA MATERI TEKNIS PENGAMANAN PEMILU 2019

0

Gorontalo, BARABERITA.COM  Senini, 17/09/2018 Pelaksanaan latihan pra operasi yang di rencanakan akan di laksanakan selama empat hari sudah, berjalan dua hari. Hari ini Senin 17/09/2018 di bagi di dua tempat, yaitu di laksanakan di aula biro ops dengan materi preemtif dan preventif yang di dukung kegiatan intelejen represif dan rehabilitasi dalam rangka mengamankan setiap tahapan inti pemilu guna mewujudkan situasi keamanan dalam negeri yang kondusif dan keamanan keselamatan, ketertiban kelancaran lalulintas terjamin.sementara itu ya g satunya lagi di laksanakan di lapangan tenis indoor Polda Gorontalo dengan materi pelaksanaan pengamanan pemilu seperti pengamanan tempat pemungutan suara. Dan pengamanan pelaksanaan kampanye.

Pelaksanaan latihan pra operasi mantap Brata ini bertujuan agar para personil menghasilkan pelaksanaan pengamanan sesuai dengan prosedur pengamanan. Polri sebagai penanggung jawab pelaksanaan pemilu legislatif dan pemilu presiden ini benar benar mengamankan pelaksanaan pemilu agar pemilu presiden dan legislatif dapat berjalan lancar dan aman.

Polri memiliki mekanisme dalam mengamankan Pemilu 2019, terutama saat menghadapi massa. pengamanan dilakukan secara lunak terlebih dulu, yakni dengan tahapan menerjunkan tim pengendalian massa (dalmas), polwan, kemudian memberikan imbauan, dan melakukan negosiasi.

Jika pendekatan lunak tidak mampu mengendalikan massa, maka Polri dapat melakukan pembubaran massa. Bahkan Polri dapat menurunkan tim antihuru-hara jika sampai menimbulkan jatuh korban atau kerusakan materi.

“Kalau dengan peringatan, tembakan peringatan ke udara dia tidak mengindahkan bahkan menyerang, secara bertahap dimainkan Perkap 01 (Peraturan Kapolri Nomor 1 Tahun 2009 tentang Penggunaan Kekuatan dalam Tindakan Kepolisian) sampai dengan melumpuhkan,”

Kabid Humas Polda Gorontalo AKBP Wahyu Tri Cahyono, Sik menyampaikan bahwa pelatihan pra operasi mantap Brata ini bertujuan dapat memberikan pengetahuan dan peningkatan kemampuan personil polri dalam hal pelaksanaan pengamanan pemilu presiden dan pemilu legislatif,  Kabid Humas berharap setelah pelaksanaan latihan ini di harapkan  personil yang mengikuti latihan mampu mengimplementasikan mayeri yang di dapat pada saat latihan dengan pelaksanaan tugas di lapangan nanti ujar Kabid humas.

Laporan : Sonni Samoe

 

Loading

follow :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *