18 September 2024

Panwaslu Balikpapan Selatan Laksanakan “ Sosialisasi Pengawasan Pemilu “ Dalam Rangka Pilgub & Wakil Gub. 2018

0
Ketua PANWASLU Balipapan Ahmadi Azis, S. Sos Memberikan Sambutan

Balikpapan, BARABERITA.COM Rabu 14/03/2018 Bertempat di Hotel Royal Suite Balikpapan, Panwaslu ( Panitia Pengawas Pemilu ) Kec. Balikpapan Selatan, Rabu 14 Maret 2018 pukul 09.00 wita melaksanakan “ Sosialisasi Pengawasan Pemilu “ Pemilihan Guburnur dan Wakil Gubernur Provinsi Kalimantan Timur 2018, Dihadiri Ketua Panwaslu Kota Balikpapan Ahmadi Azis, S.Sos, KPU Korwil Selatan Sunawiyanto, Camat Balikpapan Selatan H. Haemusri Umar, M. Ec. Dev, Danramil 0905-03/Baltim Mayor Arm Kadwi Budi Santoso, Kapolsek Balikpapan Selatan, LSM, LPM Se Kecamatan Balikpapan Selatan, Babinsa, Wartawan, Serta Sejumlah RT yang diundang. Sebagai Moderator Hendra Irawaty Sy, Amd, SH.

Moderator Hendra Irawaty Sy, Amd, SH

Ketua Panwaslu Balikpapan Ahmadi Azis, S.Sos, Dalam memberikan sambutan, dirangkai dengan tanya jawab berharap peran serta LSM dan LPM, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Semua yang hadir dalam acara ini, manakala menemukan pelanggaran silahkan melaporkan ke Panwas lewat telepon atau SMS ke nomer 0813-8645-5550 atau ke Website gakkumdu-bpn.com, nomer dan website tersebut diberikan ketua Panwaslu Kota Balikpapan atas pertanyaan LPM Sepinggan Iswanto.

Ketua LSM LAKI Ir. H. Nurdin Ismail Saat bertanya

Ketua LSM LAKI ( Lembaga Anti Korupsi Indonesia ) Kalimantan Timur Ir. H. Nurdin Ismail, mengajukan beberapa pertanyaan diantaranya rencana LSM LAKI yang akan mengundan 4 Paslon Gubernur Kaltim dalam acara RAKERNAS LAKI XI tanggal 10-12 April 2018, Ketua Panwaslu Balikpapan akan berkeordinasi dengan Panwaslu Kaltim karena ini ranah Panwas Provinsi Kalimantan Timur namun karena tempat pelaksanaan acaranya di Balikpapan Otomatis dikembalikan ke Panwas Balikpapan tinggal tekhnis pelaksanaan dilapangan bagaimana ?

Karena begitu banyaknya perrtanyaan dari undangan dan wartawan, Ketua Paswaslu dan Sunawiyanto KPU Koordinator Wilayah Selatan serta Camat Balikpapan Selatan silih berganti menjawab pertanyaan undangan, Camat Balikpapan Selatan menghimbau ASN Netral dalam Pemilukada nanti, Koordinator KPU Wilayah Selatan, menjawawab pertanyanyaan seorang pemilih pemula “ Bagaimana cara menilai layaknya calon Gubernur untuk dipilih dalam pilgub nanti ? Sunawiyanto menjawa, gampang ada tagline “ Pemilih Cerdas Memilih Pempin Yang Cerdas Pula “ Sunawiyanto, Sangat mengapresiasi dialog tanya jawab berjalan lancar, intinya PANWASLU, KPU dan Pihak-pihak terkait siap menerima laporan dan aduan warga 24 jam lewat Telpon/SMS atau website asal dilengkapi dengan bukti-bukti lengkap. Acara ditutup pukul 13.05 wita diakhiri dengan Yel-yel “ Bersama Rakyat Awasi Pemilu, Bersama Bawaslu Tegakkan Keadilan Pemilu “ Selajutnya dirangkai Foto Bersama.

Laporan : Arimin JW

 

Loading

follow :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *