Masih Terus Bekerja, Satgas Madago Raya Kejar Kelompok MIT ke Pelosok Hutan di Pegunungan
Poso – Sulteng, Baraberita.com – Minggu, 23/05/2021 – Kehadiran Polri dalam memberikan rasa aman dan menjaga kondusifitas kamtibmas di Indonesia tidak dapat diragukan lagi. berbagai upaya terlihat sangat jelas dilakukan Polri dalam memberikan perlindungan tebaik kepada masyarakat Indonesia.
Salah satunya kehadiran Satgas Madago Raya yang sampai saat ini masih terus melakukan pengejaran terhadap kelompok Mujahidin Indonesia Timur (MIT) hingga ke hutan-hutan di pegunungan Poso.
Dalam keterangan yang disampaikan kabid humas polda sulteng, Kombes Pol. Didik Supranoto, SIK., saat ini Satgas madago raya masih terus berupaya akukan pengejaran terhadap kelompok MIT yang mana Kelompok yang berjumlah sembilan orang itu saat ini telah berpencar menjadi dua kelompok.
“Kemudian ke mana mereka, ini tentu tim operasi yang lebih tahu. Tapi yang jelas, sekarang ini tim mengoptimalkan kegiatannya untuk melakukan pengejaran di dua kelompok ini. Jadi personel yang tergabung dalam Madago Raya ini kita optimalkan untuk melakukan tugasnya” ungkap Kabid Humas Polda Sulteng.
Selain itu, Kabid Humas Polda Sulteng juga menyampaikan saat ini Satgas Madago Raya juga melakukan penyekatan di lokasi-lokasi yang diduga menjadi jalur pergerakan kelompok MIT. Disisi lain, Kabid Humas Polda Sulteng juga kembali menyampaikan kepada seluruh masyarakat khususnya di Poso untuk tidak perlu khawatir dan melakukan aktivitas sebagaimana mestinya karena seluruh polres masih terus melakukan pemantauan guna memastikan keamanan masyarakat.
“Kemudian dari Polres-Polres ini juga melakukan monitor di wilayah bawah, di perkampungannya. Jadi saya harapkan masyarakat tidak terlalu takut. Silakan untuk melakukan kegiatannya di perkebunan, persawahan atau ladang mereka,” jelas Kabid Humas Polda Sulteng.(Humas Polda)
Laporan : Nurmaya