Kapolres Gorontalo Kota Pimpin Sertijab Kasat Narkoba & Dua Kapolsek
Gorontalo, Baraberita.com – Jum’at, 16/07/2021 – Jabatan Kasat dan Kapolsek di Polres Gorontalo Kota resmi diganti. Hal tersebut sebagaimana serah terima jabatan (Sertijab) yang dilaksanakan di Polres Gorontalo Kota, Jum’at (16/07/2021). Sertijab itu sendiri dipimpin langsung oleh Kapolres Gorontalo Kota, AKBP Suka Irawanto, SIK., M.Si.
Dalam kesempatan itu, pejabat yang mengikuti Sertijab yakni Kasat Intelkam yang sebelumnya dijabat oleh AKP Husin Hasan, digantikan oleh Iptu Mochamad Taufik Prasetyo, S.T.K, jabatan Kasat Narkoba yang sebelumnya dijabat oleh Iptu Iwan Mathew Frans Kapojos, S.Tr.K, digantikan oleh Iptu Mahyudin Popoy, S.H. Sedangkan Kapolsek Kota Timur, yang sebelumnya dijabat oleh Iptu Handono Chrisbudiarto, S.Sos, digantikan oleh Ipda Mohamad Ibnu Katsir Rizka, S.Tr.K, serta jabatan Kapolsek Dungingi yang ditinggalkan oleh Ipda Mohamad Ibnu Katsir Rizka,S.Tr.K, digantikan oleh Ipda Pranti Natalia Oli’i, S.H.
Kapolres Gorontalo Kota, AKBP Suka Irawanto, SIK., M.Si dalam kesempatan itu mengatakan, dalam setiap organisasi yang tumbuh dinamis, mutasi adalah hal yang biasa, termasuk pelaksanaan Sertijab yang dilakukan saat ini. Disamping untuk memberikan penyegaran bagi para pelaksana tugas, pembinaan maupun operasional, juga sebagai bentuk investasi bagi kesiapan sumber daya manusia dalam menjaga serta memelihara mata rantai organisasi secara berkesinambungan, regenerasi dan kepemimpinan yang ada di lingkungan Polri.
“Oleh karena itu, kehadiran pejabat baru harus dipandang sebagai bagian integral, yang menjadi tanda semakin mantapnya tatanan manajerial sumber daya manusia Polri, yang sangat bermanfaat bagi organisasi maupun bagi pejabat yang bersangkutan, dilihat dari kepentingan organisasi,” jelasnya.
Lanjut kata mantan Kapolres Bone Bolango ini, bagi pejabat baru diucapkan selamat datang dan selamat bergabung di Polres Gorontalo Kota. Tentunya sudah disadari bahwa tantangan tugas ke depan tidak akan menjadi lebih ringan. Namun perlu diyakini bahwa dengan pengalaman penugasan, kepemimpinan serta dedikasi yang tinggi, diharapkan pejabat baru dapat menjalankan tugas dengan baik. Semoga dengan kehadiran pejabat baru, dapat memberikan warna maupun nuansa baru bagi kepentingan organisasi.
“Bagi para pejabat lama, saya ucapkan terima kasih atas kinerja, pengabdian, dedikasi serta kerjasamanya selama ini, serta selamat atas jabatan baru ditempat tugas yang baru. Saya yakin dan percaya bahwa ditempat baru nanti saudara akan lebih sukses lagi. Saya pun berharap agar mutasi ini tidak mengurangi semangat para perwira untuk melaksanakan pengabdian yang terbaik bagi institusi Polri, bangsa dan Negara,” harap Alumnus Akpol 2000 ini.
Laporan : Nenang Mustapa