Hasan Suga, Anggota DPRD Bitung dari PAN ” Wajib Hukumnya ” Nama Pelabuhan Bitung Dr. Drs. S. H. Sarundajang “

Bitung – Sulut, Baraberita.com – Rabu, 24/02/2021 – Melihat dan mendengar wacana yang berkembang saat ini, pasca meninggalnya Tona’as Wangko Dr. Drs. S.H. Sarundajang, mantan Wali Kota Bitung tiga periode dari masih Kotif (Kota Administratif) sampai Kota Madya Dati II Bitung, banyaknya usulan dari para tokoh mantan pejabat di Kota Bitung dan masyarakat Kota Bitung yang ada dirantau maupun yang ada di Bitung.
Saya merangkum beberapa usulan mulai dari dua tokoh Pers Senior Kaltim asal Kota Bitung Bung Arimin J. Wumu dan Bung Jerrison Togelang, kemudian dua Jendral mantan Kapolsekta Bitung Tengah yaitu Komjen Pol. Drs. H. Setyo Wasisto, S.H dan Brigjen Pol. H. M. Zainul Muttaqien, S.H., SIK., MAP bersama Isteri Dr. Hj. Sylvana Esterlita, M. Kes, Serta pengacara Kondang Nathanel A. Pangandaheng, S.H dan masih banyak WA masuk yang pada intinya minta kami anggota DPRD kota Bitung mengusulkan ke Menteri Perhubungan lewat DPRD Provinsi serta Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).
Secara pribadi maupun atas nama anggota DPRD dari partai PAN ” Wajib Hukumnya ” Mendukung nama almarhum diabadikan pada nama Pelabuhan maupun jalan Tol Bitung – Manado, saya berharap rekan-rekan anggota dewan lain setuju usulan tersebut di atas.” Tutup putra Almarhum Santi Suga mantan anggota DPRD Bitung 1987 – 1992.
Laporan : Sofyan Taib